Motorola Moto X 64 GB, sebentar lagi akan dirilis kepasaran oleh pabrikan Motorola. Siapa yang tidak tahu bahwa didalam Moto X tersebut tertanam fitur-fitur mumpuni kelas atas yang cukup bersaing. Namun sangat disayangkan sekali bahwa Moto X ini tak dilengkapi oleh slot microSD.
Beberapa waktu lalu pihak Motorola telah meluncurkan Moto X dengan varian memori internal 16 GB dan 32 GB. Kedua varian tersebut juga tak dilengkapi dengan slot microSD. Dan kali ini produsen yang berasal di Amerika Serikat tersebut meluncurkan varian dengan memori internal besar yaitu 64 GB.
Disektor layar, Motorola Moto X 64 GB dibekali layar berukuran 4.7 inci serta mempunyai resolusi HD 720p atau 1280 x 720 piksel dengan teknologi layar AMOLED. Untuk sistem operasinya sendiri, smartphone ini dilengkapi OS Android 4.4 KitKat.
Pada bagian dapur pacunya sendiri, Motorola Moto X 64 GB ini didukung Chipset Qualcomm Snapdragon S4 MSM8960T serta mengusung prosesor dual core Krait berkecepatan 1.7 Ghz. Selain itu masih dipadukan memori RAM 2 GB serta pengolah grafis mumpuni dari Adreno 320.
Dibagian fotografinya , Motorola Moto X 64 GB dibekali kamera utama beresolusi 10 MP dengan teknologi ClearPixel serta terdapat juga kamera sekunder bersensor 2.1 MP. Untuk harganya sendiri, smartphone ini dibanderol dengan harga $449 atau setara Rp 5.1 Jutaan.